Lompat ke isi utama

Berita

Menitip Asa Pengawas Partisipatif Pemilu Di Dataran Tinggi Gayo

Menitip Asa Pengawas Partisipatif Pemilu Di Dataran Tinggi Gayo
Sambil memperkenalkan diri, beberapa pemuda dan pemudi peserta Sekolah Kader Pengawas Partisipatif (SKPP) mempresentasikan visi dan misi mereka sebagai calon Gubernur dan wakil Gubernur sekolah kader ini, yang nantinya akan bertanggung jawab sebagai pemimpin yang mengorganisir para peserta pelatihan nantinya. Disisi lain, tampak pula sebagian peserta dengan sangat antusias mendengarkan presentasi singkat para calon, hingga akhirnya Hendri Syahputra perwakilan Peserta SKPP dari Kabupaten Bener Meriah terpilih sebagai Gubernur SKPP Tingkat Dasar Tahun 2021 Titik Ke-3 di Kabupaten Aceh Tengah beserta Nurmasyitah perwakilan peserta SKPP Kabupaten Pidie sebagai Wakil Gubernur, dan juga Musri Almahpuda perwakilan peserta SKPP asal Kabupaten Pidie sebagai Sekretaris. Diawal kegiatan, para peserta melalui fasilitator diberikan gambaran pelaksanaan proses pemilihan secara sederhana dengan ragam dinamikanya. Mulai dari pemilih yang memilih berdasarkan wilayah dan jenis kelaminnya, pemilih labil yang memilih berdasarkan ajakan kawan lainya dan juga terdapat pemilih yang tidak menggunakan hak pilihnya atau sering juga disebut “golput” meski dalam persentasi yang kecil. Kemudian para peserta juga diajak berdiskusi tentang pemaknaan Integritas, sifat Kerelawanan serta perspektif gender, dan apa hubungannya dengan pelaksanaan Pemilu dan Pemilihan. Secara bergantian para peserta memberikan pandangannya terkait isu-isu strategis di atas, hingga menyimpulkan pemaknaan isu tersebut menuju esensi pelaksanaan demokrasi itu sendiri. Para pemuda dan Pemudi yang mengikuti event SKPP zona Aceh Tenggah berjumlah sebanyak 90 peserta yang berasal dari 6 (enam) kabupaten/kota mulai dari Kabupaten Pidie, Pidie Jaya, Bener Meriah, Aceh Tengah, Aceh Selatan, dan Gayo Lues. Para peserta ini di fasilitasi oleh 4 (empat) orang fasilitator, yang sebelumnya telah dibekali beragam pengetahuan tentang kepemiluan, pengawasan pemilu, demokrasi dan juga partai politik. Selain pembekalan materi dan sharing pengalaman, seluruh peserta nantinya akan dimandatkan untuk melaksanakan tindak lanjut/rekomendasi yang dirangkum dalam penyelenggaraan SKPP Tingkat dasar ini di daerah dan/atau wilayah pemilihannya masing-masing, serta nantinya mereka juga diharapkan mampu menjadi pengawas partisipatif yang independen dan berintegritas dalam pelaksanaan pemilu dan pemilihan. (PS)
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle